Upaya Meningkatkan Kemampuan Berpikir Siswa Melalui Model Pembelajaran Problem Solving Mata Pelajaran Fiqih Kelas VII MTS Al Mu’min Kecamatan Gebang
DOI:
https://doi.org/10.55606/jsr.v1i2.1061Keywords:
Model Pembelajaran, Problem Solving, Kemampuan Berpikir SiswaAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimanakah Penerapan Model Pembelajaran Problem Solving untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Siswa pada Pelajaran Fiqih Kelas VII MTs Al Mu’min Dogang Kecamatan Gebang. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (PTK). Subjek penelitian ini adalah Siswa pada Pelajaran Fiqih Kelas VII MTs Al Mu’min Dogang Kecamatan Gebang yang berjumlah 40 orang siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, tes, dan dokumentasi. Penelitian ini dilaksanakan dalam 2 siklus yang terdiri atas empat tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kemampuan berpikir siswa kelas VII VII MTs Al Mu’min Dogang meningkat setelah digunakannya model pembelajaran Problem Solving dalam pelajaran Fiqih dengan materi pokok Salat Jamak Qasar dan Salat dalam Keadaan Darurat. Peningkatan ini terbukti pada peningkatan kemampuan berpikir siswa dari perolehan Ketuntasan Klasikal siklus I sebesar 78.12 % dan mengalami peningkatan pada siklus II sebesar 90.25%. Hasil observasi aktivitas siswa pada siklus I skor sebesar 79 dan meningkat pada siklus II sebesar 98. Sedangkan aktivitas guru pada siklus I dan siklus II mencapai skor tertinggi sebesar 24.
References
Atika Alwinda, S. W. (2022). Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Melalui Model Pembelajaran Bamboo Dancing Pada Mata Pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam Di Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Melalui Model Pembelajaran Bamboo Dancin. Dewantara : Jurnal Pendidikan Sosial Humaniora, 1(4).
Dini Siswani, M., & Suwarno. (2016). Ptk (Penelitian Tindakan Kelas) Dengan Pembelajaran Berbasis Kearifan Lokal Dan Penulisan Artikel Ilmiah Di Sd Negeri Kalisube, Banyumas. Khazanah Pendidikan Jurnal Ilmiah Kependidikan, Ix(2), 11.
Maulana, R. (2022). Upaya Meningkatkan Metakognisi Siswa Melalui Metode E-Learning Di Era 5 . 0 Pada Mata Pelajaran Alqur ’ An Hadist Kelas Viii Mts Ppm Al-Fath Desa Air Hitam. Tut Wuri Handayani : Jurnal Keguruan Dan Ilmu Pendidikan, 1(2), 302–310.
Salim Dan Syahrum. (2018). Metode Penelitian Pendidikan. Alfabeta.
Satria Wigua. (2019). Implementasi Methodbuzz Group Dalam Hasil Belajarluring Akidah Akhlak Di Kelas Viii Mtsmiftahul Jannah Tanjung Pura. Reslaj : Religion Education Social Laa Roiba Journal, 1, 150–161. Https://Doi.Org/10.47476/Reslaj.V1i2.373
Satria Wiguna, N. A. (2021). Implementasi Kurikulum Berkarakter Dalam Pembentukan Akhlak Siswa Kelas Vii Smp Negeri 5 Stabat. Joel : Journal Of Educational And Language Research, Vol 1 No 2(September).
Wiguna, S. (2021). Aplikasi Anates Dalam Evaluasi Pembelajaran. Cv. Pena Persada.