Pengaruh Harga, Promosi Dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Sepeda Motor Honda PT. Indako Trading Coy
DOI:
https://doi.org/10.55606/jubima.v1i1.1112Keywords:
Harga, Promosi, Kualitas Produk dan Keputusan Pembelian.Abstract
Pada penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh harga, promosi dan kualitas produk terhadap keputusan pembelian Pada PT. Indako Trading Coy. Pada penelitian ini menggunakan metode kuantitaif dengan teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi dan juga kuisioner. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan uji statistik deskriptif, uji asumsi klasik, uji hipotesis dan juga uji koefisien determinasi. Populasi yang digunakan adalah konsumen pada PT. Indako Trading Coy, dengan jumlah sampel 77 responden. penarikan jumlah sampel menggunakan rumus slovin. Hasil dari penelitian ini adalah uji secara parsial dapat disimpulkan H1 diterima Kemudian pengaruh Promosi terhadap keputusan pembelian, kemudian secara parsial dapat disimpulkan H2 diterima yang berarti secara parsial Promosi mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. dasar ketentuan uji secara parsial dapat disimpulkan H3 diterima yang berarti secara parsial Kualitas Produk mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. variabel Harga X1), Promosi (X2) dan Kualitas Produk (X3) secara bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian PT. Indako Trading Coy.
References
[2] Arikunto, Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik, Edisi Revisi. (2016). Jakarta : Rineka Cipta.
[3] Agustina.Manajemen Pemasaran, Edisi Revisi, (2017). Malang: UB Press
[4] Firmansyah.Perilaku Konsumen Sikap dan Pemasaran. (2018). Pasuruan: Budi Utama.
[5] Fandy Tjiptono, Anastasia Diana Kepuasaan Pelanggan(2019).Yogyakarta.
[6] Hasibuan, A. et al. E-Bussiness: Implementasi Strategi dan Inovasinya, 1st edn. (2020). Yayasan Kita Menulis. Medan.
[7] Akkas, Nasrulhak, and Marwana Marwana."Analisis Pengaruh Strategi Bauran Pemasaran Terhadap Keputusan Pembelian Sepeda Motor Honda Pada Cv. Anugerah Perdana Palu." Jurnal Sinar Manajemen 6.2 (2019): 105-110.
[8] Amrullah, Amrullah, Pamasang S. Siburian, and Saida Zainurossalamia."Pengaruh Kualitas Produk Dan Kualitas Layanan Terhadap Keputusan Pembelian Sepeda Motor Honda." KINERJA 13.2 (2016): 99-118.
[9] Anggraini, Nia. "Strategi Pemasaran Sepeda Motor Merek Honda Tipe Matic (Studi Kasus PT. HOHO Pekanbaru)." eCo-Buss 1.2 (2018): 33-39.
[10] Hermawan, Ahmad Fambang. Pengaruh Kualitas Produk, Harga, Dan Promosi Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen Sepeda Motor Honda Beat Di Dealer Mpm Motor Kalisat-Jember. Diss. Universitas Muhammadiyah Jember, 2018.
[11] Laurens, Sondakh Kelvin, Johnny AF Kalangi, and Olivia FC Walangitan."Pengaruh Harga Terhadap Keputusan Pembelian Sepeda Motor Honda Vario Pada PT. Tridjaya Motor Manado." Jurnal Administrasi Bisnis (JAB) 9.1 (2019): 28-34.
[12] MUSAK, ROLANDO DIEMER, HANNY SUMAMPOUW, and JOHNY TAMPI."Pengaruh Promosi Terhadap Tingkat Penjualan Sepeda Motor Honda Beat Pada PT Daya Adicipta Wisesa Di Maumbi Minahasa Utara." Jurnal Administrasi Bisnis (JAB) 4.4 (2016).
[13] Yahya Tanjung, 2021 Analisis Pengaruh Kepuasan Pergantian Metode Persediaan Barang Dengan Pemakaian Metode ABC Dalam Meningkatkan Kualitas Produk (Studi Kasus UD. Rizky Assila Ulfa) ISSN: 2657-4204.