Analisis Partisipasi Anggota Dalam Meningkatkan Sisa Hasil Usaha Koperasi Pada KSP Kopdit Pintu Air Cabang Koting

  • Ansilia Ambrosia Legur Universitas Nusa Nipa
  • Maria Nona Dince Universitas Nusa Nipa
  • Fransiscus De Romario Universitas Nusa Nipa

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis partisipasi anggota terhadap peningkatan perolehan sisa hasil usaha koperasi pada KSP Kopdit Pintu Air Cabang Koting. Data penelitian ini diperoleh melalui wawancara dan dokumentasi. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif.  Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kuantitatif berupa data laporan keuangan jumlah simpanan, jumlah pinjaman dan jumlah perolehan sisa hasil usaha pada KSP Kopdit Pintu Air Cabang Koting tahun 2019-2021. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif kuantitatif dengan melakukan analisis perbandingan. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa partisipasi anggota dalam bentuk simpanan saham tahun 2019-2021 mengalami fluktuasi begitu juga dengan  perolehan sisa hasil usaha. Partisipasi anggota dalam bentuk pinjaman tahun 2019-2021 mengalami fluktuasi begitu juga dengan  perolehan sisa hasil usaha. Dimana, ketika partisipasi pinjaman dan simpanan meningkat, sisa hasil usaha juga  ikut meningkat dan sebaliknya ketika  partisipasi pinjaman dan simpanan menurun , sisa hasil usaha pun ikut menurun. Dengan demikian, maka dapat disimpulkan bahwa dengan adanya partisipasi anggota dapat meningkatkan perolehan sisa hasil usaha KSP Kopdit Pintu Air Cabang Koting.

Referensi

Dyckman, Dukes dan Davis, 2000, Akuntansi Intermediate, Jilid I, Penerbit : Erlangga
Hendar dan Kusnadi. 2002. Ekonomi Koperasi Untuk Perguruan Tinggi. Jakarta: Lembaga Penerbit Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia
Ikatan Akuntan Indonesia, “Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan No. 27 (Revisi 1998): Akuntansi Perkoperasian”, Salemba Empat, Jakarta, 2009
Juliana, dkk. 2002. Ekonomi Koperasi. Medan : universitas HKBP Nommensen
KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia). Kamus versi online/daring (Dalam Jaringan). di akses pada 10 September. 2022.
Mbulu, Yorni, dkk. 2019. PengaruhJumlah Simpanan dan Jumlah Pinjaman Anggota terhadap Sisa Hasil Usaha pada Koperasi Kredit Handayani Bajawa. Jurnal Akuntansi. Vol. 7. No. 2
Raidayani, Said Muhammad, Faisal, Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Sisa Hasil Usaha (SHU) Pada Koperasi di Kabupaten Aceh Barat, Jurnal Perspektif Ekonomi Darussalam Volume 3 Nomor 2, September 2017, ISSN. 2502-6976
Sitio, Arifin dan Halomoan Tamba. 2001. Koperasi Teori dan Praktek. Jakarta : Erlangga
Undang-Undang Dasar 1945 Pasal 33
Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 25 Tahun 1992 Pasal 3 tentang Perkoperasian
Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 25 Tahun 1992 Pasal 4 tentang Perkoperasian
Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 25 Tahun 1992 Pasal 41 Ayat (1) tentang Perkoperasian
Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 25 Tahun 1992 Pasal 45 Ayat (1) tentang Perkoperasian
Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 25 Tahun 1992 Pasal 5 tentang Perkoperasian
Yuvanda, Sesraria dan Rachmad. 2021. Ekonomi Koperasi. Jambi : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi
Diterbitkan
2023-01-22