STATUS GIZI IBU DAN PERSEPSI KETIDAKCUKUPAN ASI (AIR SUSU IBU)

NUTRITIONAL STATUS OF MOTHERS AND PERCEPTIONS OF INSUFFICIENCY BREAST MILK

Penulis

  • Gusriani Gusriani Universitas Borneo Tarakan
  • Wahida Wahida Poltekkes Kemenkes Mamuju
  • Nur Indah Noviyanti Universitas Borneo Tarakan

DOI:

https://doi.org/10.55606/klinik.v2i1.1198

Kata Kunci:

ASI, status gizi, PKA

Abstrak

Pola pemberian ASI yang tidak optimal berkontribusi terhadap 1,4 juta kematian bayi dan 10% angka kesakitan pada anak di bawah usia lima tahun. Cakupan ASI Eksklusif nasional pada tahun 2021 masih di angka 69.62% dari target nasional yang ditetapkan yakni 80%. Persepsi ketidakcukupan ASI (PKA) merupakan salah satu alasan yang banyak dihubungkan dengan keputusan ibu di berbagai negara untuk berhenti memberikan ASI eksklusif. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis hubungan antara status gizi ibu selama hamil dengan PKA. Desain penelitian ini adalah cross sectional, dengan jumlah responden sebanyak 65 ibu menyusui yang datang di Puskesmas Karangrejo Tarakan pada bulan Juli-September 2021. Dari hasil analisis bivariat, didapatkan nilai p = 0.001 (p < 0.05) sehingga secara statistik dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan antara kenaikan berat badan selama kehamilan dengan Persepsi Ketidakcukupan ASI ibu menyusui. Hasil penelitian ini mendukung teori hubungan kenaikan berat badan dengan proses lactogenesis sehingga perlu perhatian khusus baik dari tenaga Kesehatan maupun pihak ibu dan keluarga dalam upaya peningkatan cakupan ASI eksklusif.

 

 

Referensi

Kementrian Kesehatan R. Pedoman Perencanaan Program Gerakan Nasional Percepatan Perbaikan Gizi dalam Rangka 1000 HPK. Gerak Nas Percepatan Perbaikan Gizi dalam Rangka Seribu Hari Pertama Kehidup (Gerakan 100 HPK). 2013;

Hefferon KL, Downs S, Oliu GO, De Steur H. Editorial: Sustainable Development Goals (SDGs): Impact on Nutrition. Frontiers in Nutrition. 2021.

Prabasiwi A, Fikawati S, Syafiq A. ASI Eksklusif dan Persepsi Ketidakcukupan ASI. Kesmas Natl Public Heal J. 2015;

RI K. profil Kemenkes RI. Kementerian Kesehatan RI. 2018.

Kemenkes. PP No.33 tentang Pemberian ASI Ekslusif. Kementeri Kesehat Republik Indones. 2012;

Badan Pusat Statistik Indonesia. Statistik Indonesia Tahun 2020. Stat Indones 2020. 2020;

Fikawati S. Status Gizi Ibu dan Persepsi Ketidakcukupan Air Susu Ibu Maternal Nutritional Status and Breast Milk Insufficiency Perception. J Kesehat Masy Nas. 2015;

Metasari D, Sianipar BK. HUBUNGAN PERSEPSI IBU TENTANG KETIDAKCUKUPAN ASI (PKA) TERHADAP PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF PADA BAYI DI WILAYAH KELURAHAN KUALA LEMPUING KOTA BENGKULU. J Nurs Public Heal. 2019;

Prabasiwi A. ASI Eksklusif dan Persepsi Ketidakcukupan ASI Exclusive Breastfeeding and Perception of Insufficient Milk Supply. Kesmas Nas. 2014;

Afriyentri W. Faktor-faktor yang berhubungan dengan Persepsi Ketidakcukupan ASI Pada Ibu Bayi Diwilayah Kerja Puskesmas Sungai Nanam Kabupaten Solok Tahun 2018. J Chem Inf Model. 2019;

Black RE, Victora CG, Walker SP, Bhutta ZA, Christian P, De Onis M, et al. Maternal and child undernutrition and overweight in low-income and middle-income countries. The Lancet. 2013.

Nurhayati E, Fikawati S. Counseling of exclusive breastfeeding during antenatal care (ANC) and perceptions of insufficient milk supply. J Gizi dan Diet Indones (Indonesian J Nutr Diet. 2020;

Rahayu BA, Hariyanti DH, Maria DY. The ANALYSIS OF FACTOR FOR FAILURE OF EXCLUSIVE BREASTFEEDING BY WORKING MOTHERS IN THE REGION PUNGKURAN PLERET BANTUL. J Delima Harapan. 2020;

Komalasari. Analisis Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Persepsi Ketidakcukupan ASI pada Ibu yang Memiliki Bayi Umur 0-12 Bulan di Wilayah Kerja Puskesmas Pancoran Mas Kota Depok Tahun 2011. Skripsi KOMALASARI NPM 0906616193 Progr Sarj Kesehat Masy Progr Stud Kesehat REPRODUKSI Fak Kesehat Masy Univ Indones DEPOK. 2012;

Diterbitkan

2023-01-26

Cara Mengutip

Gusriani Gusriani, Wahida Wahida, & Nur Indah Noviyanti. (2023). STATUS GIZI IBU DAN PERSEPSI KETIDAKCUKUPAN ASI (AIR SUSU IBU): NUTRITIONAL STATUS OF MOTHERS AND PERCEPTIONS OF INSUFFICIENCY BREAST MILK. Jurnal Ilmiah Kedokteran Dan Kesehatan, 2(1), 152–159. https://doi.org/10.55606/klinik.v2i1.1198